Diduga Tolak Laporan Masyarakat, Ketua Dan Anggota Bawaslu Kabupaten Tana Tidung Diperiksa DKPP
Tarakan, DKPP – Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) menggelar sidang pemeriksaan dugaan pelanggaran kode etik penyelenggara pemilu (KEPP) perkara nomor 71-PKE-DKPP/VII/2020, Jumat (7/8/2020), pukul 09.00 WITA. Perkara ini diadukan Muhammad Amri sedangkan Teradu dalam perkara ini adalah Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten Tana Tidung, masing-masing atas nama Chaeril, Ramsyah, dan Ramli sebagai Teradu I, II,