Setahun Pecat 66 Penyelenggara, Ketua DKPP: Ini Bukan Untuk Menghukum
Yogyakarta, DKPP – Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) memberhentikan 66 penyelenggara Pemilu karena terbukti melanggar Kode Etik Penyelenggara Pemilu sepanjang tahun 2024 (data per 9 Desember 2024). Serta 253 penyelenggara lainnya dijatuhi sanksi Peringatan. Meski demikian, Ketua DKPP Heddy Lugito menegaskan keberadaan DKPP bukan untuk menghukum penyelenggara. DKPP sejatinya hadir untuk menjaga marwah penyelenggara serta