Jakarta,
DKPP- Bimbingan teknis Peningkatan Kapasitas Pelakasanaan Tugas DKPP Bagi Staf
Pendukung Tim Pemeriksa Daerah di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Jumat (18/7)
memasuki hari kedua. Acara dimulai pukul, 09.30.
Peserta
sebanyak 66 orang dibagi menjadi dua kelas. Kelas pertama, mendapatkan materi
teknis persidangan. Sedangkan kelas kedua, teknis pengaduan.
Pemateri
kelas pertama, anggota DKPP, Valina Singka Subekti. Pemateri kelas kedua, Nur
Hidayat Sardini.
Usai
mendapatkan materi dari dua komisioner, Saut H Sirait, anggota DKPP berpesan
kepada seluruh peserta untuk bertindak gesit. Setiap pelaporan yang masuk tidak
boleh ditunda, mesti segera proses. Mereka, para Pengadu adalah para
pencari keadilan yang kecewa. Kita harus melayani mereka,
katanya. (ttm)