Jakarta, DKPP
– Sekitar pukul 11.00 WIB, rombongan petugas DKPP yang
dipimpin langsung oleh Ketua DKPP Jimly Asshiddiqie tiba di Rutan Salemba,
Jalan Percetakan Negara, Jakarta Pusat. Ada 2 TPS khusus di
Rutan Salemba yang ditinjau DKPP, yakni TPS 28 dan TPS 29, Rawasari, Senen,
Jakarta Pusat.
Sebelum masuk ke rutan, petugas Rutan Salemba melakukan pengecekan terhadap
semua rombongan DKPP, termasuk media. Selain
melarang telepon genggam dibawa masuk, petugas meminta rombongan meninggalkan
kartu identitas untuk ditukar dengan ID Card khusus tamu rutan. Usai menyimpan
telepon genggam dalam locker yang telah disediakan, satu persatu rombongan
kemudian distempel pada punggung tangan masing-masing.
Stempel itu
tidak kasat mata, hanya bisa terdeteksi melalui sinar ultraviolet. Rombongan
setidaknya harus melewati tiga kali pemeriksaan mulai dari metal detector
sampai deteksi ultraviolet di punggung tangan tadi untuk memastikan rombongan benar-benar telah melalui
prosedur yang sangat ketat untuk bisa masuk ke dalam rutan. Awalnya pihak rutan
hanya membatasi rombongan DKPP berjumlah sepuluh orang saja. Namun media
keberatan karena mereka pun tengah melakukan peliputan Pilkada serentak
Jakarta. Akhirnya pihak rutan menerima keberatan media dan mengijinkan mereka
masuk.