Batam, DKPP- Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia (Bawaslu RI), Kamis (26/11),
menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Stakeholder Pemilu di Kepulauan Riau.
Ketua DKPP Prof Jimly Asshiddiqie
menjadi salah satu narasumber pada acara di Hotel Nagoya Hills, Batam, itu.
Bersama
Prof Jimly hadir juga Ketua Bawaslu RI Prof Muhammad dan Anggota Nasrullah.
Prof Jimly menilai acara tersebut sangat penting dan strategis karena seluruh
stakeholder Pemilu dapat berkumpul bersama membahas pelaksanaan Pilkada
serentak 2015.
“Harusnya
memang begini ini, setiap ada Pemilu kita bisa duduk bersama. Menyamakan
persepsi itu sangat penting,†tutur Prof Jimly.
Ketua
DKPP meminta semua pihak sesuai perannya dapat menjadi bagian bagi terwujudnya
Pemilu berintegritas. Pemilu berintegritas memang dimulai dari penyelenggara.
Akan tetapi, semua pihak seperti peserta dan pemilih juga harus punya komitmen
untuk mewujudkannya. Caranya sama-sama beretika.
“Menurut
undang-undang, etika Pemilu memang masih untuk penyelenggara. Tapi lebih luas
lagi dalam penyelenggaraan Pemilu, peserta dan pemilih, juga harus beretika,†terangnya.
Secara
umum, Guru Besar Hukum Tata Negara Universitas Indonesia, otimistis Pilkada
2015 akan sukses. Dia tidak menampik ada kerumitan-kerumitan, karena pelaksanaannya
yang serentak ini baru pertama. Regulasinya juga banyak yang baru. Meski
begitu, menurutnya, kerumitan Pilkada 2015 tidak melebihi Pemilu 2014 kemarin.
“Secara
umum Insya Allah Pilkada ini lancar. Titik rawan mungkin hanya tiga daerah.
Saya harap Kepri dapat menjadi contoh sukses Pilkada di Indonesia, minimal
untuk kawasan Indonesia bagian barat,†ujar Prof Jimly penuh optimis. [Arif
Syarwani]